Resep cara membuat orak-arik terong telur - Bahan bahan yang dibutuhkan untuk membuat orak-arik terong telur:
Minyak untuk menggoreng dan menumis
4 - 5 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya, di iris halus
1 sdt air jeruk nipis
Bahan orak-arik:
4 butir telur
½ sdt garam
½ sdt merica bubuk
4 sdt air
Bahan terong goreng:
1 - 2 buah terong ungu
Air untuk merebus
1 sdt garam
Bumbu halus orak-arik terong telur:
8 - 10 buah cabai merah besar
10 butir bawang merah
1 sdt garam
Cara membuat orak-arik terong telur
Orak-arik: Kocok telur asal lepas, masukkan garam, merica, dan air. Panaskan 2 sdm minyak dalam wajan, masukkan telur kocok sekaligus ke dalam wajan. Biarkan sebentar sampai telur agak mengental, lalu aduk hingga berbutir-butir, angkat dan sisihkan.Terong goreng: Belah terong memanjang menjadi 2 bagian, lalu iris setebal 1½ cm, rendam dalam air yang sudah diberi garam. Panaskan minyak yang banyak dalam wajan di atas api sedang. Tiriskan terong, masukkan ke dalam wajan goreng dalam 2 tahapan hingga matang, angkat dan sisihkan.
Dalam wajan yang sama, panaskan sebanyak 3 sdm minyak, tumis bumbu halus hingga harum, kemudian masukkan daun jeruk. Teruskan menumis sampai bumbu matang, tuangkan air jeruk nipis, lalu aduk rata.
Masukkan orak-arik dan terong goreng, aduk hingga tercampur rata, angkat, hidangkan.
Demikian resep orak-arik terong telur, selamat mencoba.