Resep Cara Membuat Kwetiau Siram

Resep Cara Membuat Kwetiau Siram
Resep Cara Membuat Kwetiau Siram
Bahan yang dibutuhkan untuk membuat kwetiau siram:
400 gr daging has dalam 
6 sdm minyak goreng , untuk rendaman dan olesan
8 siung bawang putih, cincang halus 
4 cm jahe, cincang halus
1 sdt merica bubuk
2 buah cabai merah, iris tipis
400 gram kwetiau basah 
½ sdt garam 
1 sdm gula pasir 
2 sdm kecap ikan 
1 sdm kecap manis 
250 ml air 
1 sdm tepung maizena, larutkan dengan sedikit air 
4 batang daun bawang, iris serong ½ cm

Cara Membuat Kwetiau Siram

Iris daging tipis melintang. Campur daging dengan 3 sendok makan minyak, bawang putih, jahe, merica dan cabai iris, aduk hingga rata.
Letakkan dalam wadah tertutup, simpan dalam lemari es selama setengah jam.

Pisah-pisahkan lembaran kwetiau secara hati-hati, aduk bersama 2 sendok makan minyak dan garam. Setelah rata, bagi kwetiau menjadi 4 bagian, sisihkan.
Olesi wajan dadar dengan diameter 20 cm dengan sisa minyak. Putar wajan agar minyak merata pada permukaannya. Panaskan di atas api sedang.

Masukkan satu bagian kwetiau ke dalam wajan, rapikan pinggirannya, tekan-tekan permukaannya hingga padat. Masak selama 5 sampai 10 menit, sesekali tekan kembali hingga dasar kwetiau agak mengering dan kekuningan.

Lepaskan kwetiau dari wajan dengan menggunakan spatula ( hati-hati jangan sampai berubah bentuk ).
Kemudian gunakan dua buah sodet, balikkan kwetiau supaya matangnya merata. Setelah cukup matang, pindahkan kwetiau ke atas piring saji. Tutup agar tetap hangat. 
Lakukan yang sama untuk sisa kwetiau.

Panaskan wajan, masukkan daging serta perendamnya, garam, gula, kecap ikan, kecap manis dan air. Kemudian aduk hingga daging berubah warna. Masukkan larutan tepung maizena, lalu aduk. Masukkan daun bawang, kemudian setelah agak layu lalu di angkat.
Tuang daging tumis ke atas kwetiau dalam piring saji, nikmati selagi hangat.

Demikian resep cara membuat kwetiau siram, selamat mencoba.

Artikel Terkait